Pecahkan Rekor Dunia, Pelari Norwegia Karsten Warholm Selebrasi Robek Baju di Olimpiade Tokyo 2020

- 4 Agustus 2021, 15:20 WIB
Karsten Warholm, pelari asal Norwegia yang memecahkan rekor dunia terbaru.*
Karsten Warholm, pelari asal Norwegia yang memecahkan rekor dunia terbaru.* //Tangkap layar Twitter/@kwarholm//

“Tetapi sulit untuk membayangkannya karena itu merupakan beban yang besar, dan itu adalah sesuatu yang bahkan kalian tidak bisa impikan,” lanjutnya.

Dengan perasaan bahagia, Warholm pun mengekspresikan kemenangannya dengan merobek bajunya setelah mencapai garis finis.

Baca Juga: Brasil Melaju ke Final Sepak Bola Putra Olimpiade Tokyo 2021 Usai Kalahkan Meksiko

Sementara itu, Alison dos Santos, pelari asal Brasil finis di urutan ketiga dengan catatan waktu 46,72 detik. 

Pemecahan rekor ini juga dipegang oleh Kyron McMaster, pelari asal Kepulauan British Virgin, yang mencatatkan waktu 47,08 detik, yang membuatnya berada di urutan keempat.

Butuh waktu sejak tahun 1948 bagi seorang pelari pria untuk dapat berlari di kelas datar (tanpa rintangan atau tanpa papan loncat) 400 meter di bawah waktu 46 detik.

Baca Juga: Greysia dan Apriyani dapat Rp 5 Miliar, Ini Daftar Bonus Atlet Olimpiade Tokyo dari Berbagai Negara

Tercatat, untuk rekor dunia di 400 meter kelas datar adalah di waktu 43,03 detik. Itu hanya berbeda 2,91 detik lebih cepat dari yang dilakukan Warholm dengan adanya 10 papan loncat.

Warholm mengaku tidak percaya, setelah apa yang ia capai pada perlombaan lari 400 meter itu. 

 “Tapi saya masih tidak percaya. Ini adalah momen terbesar dalam hidup saya,” pungkas Warholm.

Halaman:

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: stuff.co.nz


Tags

Terkait

Terkini