Miliarder Amerika Jeff Bezos Terbang ke Luar Angkasa dengan Pesawat Jet Milik Perusahaannya

- 21 Juli 2021, 10:00 WIB
Potret Oliver Daemen dan Jeff Bezos (kedua dari kiri), Wally Funk dan Mark Bezos (kedua dari kanan).
Potret Oliver Daemen dan Jeff Bezos (kedua dari kiri), Wally Funk dan Mark Bezos (kedua dari kanan). /Tangkapan layar Instagram/@oliver_daemen

MEDIA JAWA TIMUR - Miliarder Amerika Jeff Bezos berhasil terbang menuju angkasa menggunakan jet Blue Origin milik perusahaannya, New Shepard pada hari Selasa, 20 Juli 2021 kemarin.

Bezos dan kru pesawat jet-nya dinyatakan berhasil kembali ke bumi dengan selamat. Ia ditemani oleh tiga krunya, termasuk kru paling tua dan paling muda di dunia.

Pesawat jet-nya turun dengan tiga parasut besar dan mendarat dengan mulus.

Baca Juga: Detik-detik Neymar Hampiri Messi Usai Tumbang oleh Argentina di Final Copa Amerika 2021

Bezos menyatakan bahwa hari dimana ia melakukan penerbangan menuju angkasa itu merupakan, hari terbaik dalam hidupnya.

“Hari terbaik yang pernah ada,” ujar Bezos setelah selamat pulang kembali ke bumi, dikutip mediajawatimur.com dari Reuters pada 21 Juli 2021.

Miliarder Amerika itu mengenakan setelan astronot berwarna biru juga topi koboi khasnya. Ia menjalankan penerbangan ke luar angkasa yang berlangsung selama 10 menit lebih 10 detik.

Baca Juga: Indonesia-Amerika Jalin Kerjasama, Mulai dari Donasi Vaksin Hingga Peningkatan Perdagangan

Setelah mendarat, Bezos dan para krunya saling berpelukan dan merayakan keberhasilan mereka. Ada sekitar 24 anggota keluarga dan staff-nya pun ikut bersorak bangga atas keberhasilannya.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Reuters


Tags

Terkait

Terkini

x