Efek Samping Vaksin AstraZeneca: Potensi Risiko Pembekuan Darah

- 8 April 2021, 11:32 WIB
Vaksin Covid-19 AstraZeneca tetap direkomendasikan WHO meski ada keluhan efek samping.
Vaksin Covid-19 AstraZeneca tetap direkomendasikan WHO meski ada keluhan efek samping. /Reuters/Dado Ruvic

MEDIA JAWA TIMUR - Produsen vaksin AstraZeneca menjelaskan bahwa vaksin Covid-19 yang mereka produksi memiliki potensi resiko pembekuan darah, meskipun kecil. 

Merespon hal ini, pihaknya mengaku tengah bekerjasama dengan regulator Eropa dan Inggris untuk mengubah informasi produk pada vaksin AstraZeneca. 

Kendati demikian, AstraZeneca menegaskan bahwa vaksin Covid-19 memiliki manfaat lebih besar dari pada potensi resiko yang ditimbulkan. 

Baca Juga: Usai Imam Nahrawi, KPK Kini Eksekusi Eks Bupati Bogor Rachmat Yasin ke Lapas Sukamiskin

"Kedua tinjauan ini menegaskan kembali bahwa vaksin tersebut menawarkan perlindungan tingkat tinggi terhadap semua tingkat keparahan COVID-19 dan bahwa manfaat ini terus jauh lebih besar daripada risikonya," jelas AstraZeneca sebagaimana dikutip dari Antara. 

"Namun, mereka sampai pada pendapat bahwa peristiwa ini memiliki kemungkinan hubungan dengan vaksin dan meminta agar itu didaftar sebagai potensi efek samping yang sangat langka. AstraZeneca telah secara aktif bekerja sama dengan regulator untuk menerapkan perubahan ini pada informasi produk," lanjutnya. 

Baca Juga: Tak Hanya Dipenjara di Sukamiskin, Imam Nahrawi juga Harus Membayar Denda Sebesar Rp 19 Miliar Lebih

Sebelumnya, Badan pengawas obat Uni Eropa (European Medicine Agency/EMA) telah mengonfirmasi bahwa pembekuan darah menjadi salah satu efek samping dari vaksin Covid-19 AstraZeneca.

Kendati demikian, EMA menganggap kejadian ini sebagai kejadian langka. Tak hanya itu, EMA juga menilai bahwa vaksin AstraZeneca masih memiliki manfaat yang lebih dari potensi resiko yang timbul sehingga masih layak digunakan. 

Halaman:

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

x