BLACKPINK Bawa Pulang Trofi Kedua untuk Lagu 'Pink Venom' hingga Siap Tampil di MTV Video Music Awards

25 Agustus 2022, 20:00 WIB
BLACKPINK raih piala kedua atas lagu 'Pink Venom' dalam acara Mcountdown yang ditayangkan Mnet. /Twitter.com/@ygent_official

MEDIA JAWA TIMUR - Grup BLACKPINK menempati peringkat pertama di acara musik Mcountdown yang mengudara di channel Mnet pada Kamis, 25 Agustus.

Ini merupakan trofi kedua setelah kemenangan pertama di Show Champion.

Meski BLACKPINK tidak muncul di acara tersebut, mereka mengambil tempat pertama atas lagu "Pink Venom" dengan mengalahkan lagu "Whisper" milik The Boyz.

Baca Juga: Beredar Rumor Kencan Jennie BLACKPINK dan V BTS, YG Entertainment Berikan Komentar Ini

Sementara saat ini, BLACKPINK bertolak ke Amerika untuk menghadiri MTV Video Music Awards. Mereka akan tampil perdana membawakan "Pink Venom" di acara tersebut.

Tahun ini, BLACKPINK dinominasikan untuk kategori Best Metaverse Performance (PUBG) dan Lisa dinominasikan sebagai artis solo untuk kategori Best K-Pop atas album debut solonya “LALISA.”

Penampil lain untuk VMA tahun ini termasuk Anitta, J Balvin, Marshmello x Khalid, Panic! Di The Disco, Lizzo, Jack Harlow, dan Måneskin.

Baca Juga: BLACKPINK Syuting MV di Gyeonggi-do untuk Lagu Utama di Album ke-2 BORN PINK, Agensi Berikan Bocoran Ini

MTV Video Music Awards 2022 akan ditayangkan pada 29 Agustus pukul 07.00 WIB.

Mereka sambil mempersiapkan tur konser Amerika Utara, Eropa, Asia, hingga Australia untuk menemui para penggemar di seluruh dunia dan panggung comeback lainnya yang telah dijadwalkan.

Kedepannya, Jennie, Jisoo, Rose, Lisa akan merilis album full-length ke-2 mereka bertajuk "BORN PINK" pada 16 September.

Sementara, "Pink Venom" adalah lagu pra-rilis di album tersebut yang memiliki karakter intro yang kuat.

BLACKPINK siap membuat sejarah baru dengan album baru nantinya untuk mengejutkan penggemar musik global.

Baca Juga: Baru Rilis, Pink Venom - BLACKPINK Sudah Trending! Berikut Lirik Lagunya: This That Pink Venom

Tidak berhenti cetak rekor baru hingga kini, dipantau Mediajawatimur.com, MV "Pink Venom" masih menjadi trending YouTube nomor 1 dan terhitung lebih dari 180 juta penayangan pada YouTube resmi mereka sejak dirilis 19 Agustus lalu.

Hal ini menyusul album studio kedua grup yang akan datang “BORN PINK” telah melampaui 2 juta stok pre-order dalam satu minggu sekaligus menandai rekor baru mereka.

Jumlah stok pre-order adalah jumlah stok album yang diproduksi sebelum album dirilis.

Baca Juga: Kihyun MONSTA X Hadir di KPOP LAND Jakarta 2022 Bersama ATEEZ dan Lainnya, Cek Info Tiketnya!

Jumlah ini merupakan perkiraan permintaan yang dihitung berdasarkan berbagai faktor, termasuk jumlah album yang dipesan sebelumnya oleh penggemar.***

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: YouTube BLACKPINK Mnet

Tags

Terkini

Terpopuler