Simple Plan dan Hoobastank Siap Guncang Jakarta 2023, Tiket Mulai Dijual 30 November 2022

- 29 November 2022, 20:00 WIB
Simple Plan siap manggung di  Ever Blast Festival, Jakarta.
Simple Plan siap manggung di Ever Blast Festival, Jakarta. /Instagram/ @simpleplan

MEDIA JAWA TIMUR - Festival musik yang dipersembahkan oleh Akselerasi Entertainment,  Ever Blast Festival,  dijadwalkan berlangsung pada 4-5 Maret 2023 dengan menampilkan band pop-punk asal Kanada, Simple Plan.

Tidak kalah menarik, band rock asal Amerika, Hoobastank juga akan manggung di Ever Blast Festival yang digelar di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta tersebut.

Penjualan tiket akan dilakukan dengan tiga fase yaitu presale 1, presale 2, dan presale 3.

Pada presale 1, tiket Festival dibanderol Rp950.000 dan tiket Super Festival dibanderol Rp1.450.000. Harga belum termasuk 15% pajak dan 5% biaya admin.

Baca Juga: Info Tiket Konser Distorsi Keras Magnumentary yang Dimeriahkan JAMRUD, PEE WEE GASKIN, dan Band Metal Lainnya

Pada tiket kategori super festival diantaranya akan mendapatkan akses paling depan panggung.

Tiket hanya bisa dibeli di situs resmi everblastfest.com yang mulai dijual besok, Rabu, 30 November 2022 pukul 14.00 WIB.

Festival ini akan menghadirkan sejumlah pemusik luar negeri dan tanah air. Berikut line-up Ever Blast Festival Phase 1:

Baca Juga: AURORA Umumkan Gelar Konser di Jakarta Februari 2023, Penjualan Tiket Mulai 21 November 2022

- Simple Plan
- Hoobastank
- The Red Jumpsuit
- Apparatus
Padi Reborn
- Letto
- J-Rocks
- Garasi
- Saint Loco
- Pee Wee Gaskins
- The Upstairs
- Alexa
- Tika Tiwi (T2)
- The Rain
- Closehead
- Vagetoz
- KOBE
- FADE2BLACK
- Sindentosca
dan masih banyak lagi bintang tamu yang belum diumumkan.

Baca Juga: Band Cigarettes After Sex Manggung di Jakarta Tahun 2023, Tiket Mulai Rp850 Ribu Dijual 16 November 2022

Sekilas tentang beberapa penampil di  Ever Blast Festival

Simple Plan
Grup band pop-punk dari Kanada ini dibentuk tahun 1999 di Montreal, Quebec. Mereka telah berhasil meirilis 6 studio album yang terjual secara internasional dan menjadi salah satu grup band rock favorit dunia.

Dengan hits terbesar mereka di tahun 2004, “Welcome to My Life” dan beberapa single hits besar lainnya, mereka berhasil mencuri hati penggemar pop-punk rock dunia dan tetap eksis hingga saat ini.

Hoobastank
Band rock yang dibentuk tahun 1994 di Agoura Hills, California ini menjadi salah satu band rock favorit pecinta rock sejak 2001 saat single pertama mereka, “Crawling in the Dark”, menduduki posisi di Billboard Hot 100.


Dengan penjualan album mereka secara internasional, mereka berhasil mencuri hati penggemarnya, terutama dengan single hits terbesar mereka, “The Reason.”

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser CILPA FEST 2023 di Bekasi bersama Mahalini hingga Vierratale, Digelar Februari 2023

Kobe
Band modern-rock asal Sidoarjo, Jawa Timur, mereka aktif mengikuti festival daerah hingga nasional.

Kobe akhirnya menjadi finalis dan dinobatkan sebagai The Best Performance di Festival Rock Se-Indonesia pada tahun 2004 di Surabaya.

The Rain
Band asal Yogyakarta yang sudah berkarir selama lebih dari 20 tahun ini dibentuk di akhir tahun 2001.

Baca Juga: Kehlani Akan Gelar Konser di Jakarta 2023 dengan Harga Tiket Mulai Rp550 Ribu, Destin Conrad Jadi Pembuka

Perjalanan musik mereka yang sudah 2 dekade ini sudah melahirkan 7 album studio.
Banyak lagu-lagu mereka yang kemudian menjadi hits besar seperti “Gagal Bersembunyi”, “Terlatih Patah Hati”, dan masih banyak lagi.

***

Editor: Aimmatul Husna


Tags

Terkait

Terkini

x