Bocoran Comeback Mini Album Baru Red Velvet 'The ReVe Festival 2022 - Birthday': Konsep Foto hingga Perilisan!

- 14 November 2022, 15:00 WIB
Red Velvet comeback pada akhir November 2022 dengan merilis mini album.
Red Velvet comeback pada akhir November 2022 dengan merilis mini album. /Twitter/ @RVsmtown

MEDIA JAWA TIMUR - Red Velvet bersiap untuk comeback dengan merilis mini album baru akhir bulanNovember 2022 ini. 

Sebelumnya, pada 6 November 2022, Red Velvet mengumumkan bahwa mini album bertajuk "The ReVe Festival 2022 - Birthday" akan dirilis pada 28 November 2022, menampilkan berbagai lagu termasuk lagu utama "Birthday".

Sementara menjelang comeback, Red Velvet menjadwalkan berbagai bocoran untuk penggemar yang akan memperlihatkan konsep menarik hingga cuplikan lagu. Pesona berbeda akan dihadirkan di album baru mendatang.

Sedikit bocoran lainnya, koreografi comeback Red Velvet diduga mempunyai koreografi seperti mengetuk pintu dan menaruh mahkota di atas kepala.

Baca Juga: HYBE Umumkan Rencana Comeback SEVENTEEN, NewJeans, LE SSERAFIM hingga TXT pada Tahun 2023

Sementara berikut jadwal selengkapnya berdasarkan poster dari media sosial resmi @RVsmtown

15 November
Red Velvet akan mengungkapkan mood sampler, cuplikan daftar lagu dari mini album terbaru.

16 November
Konsep foto "ODD RECIPE 1"

17 November
Konsep foto "ODD RECIPE 2"

18 November
Konsep foto "ODD RECIPE 3"

21 November
Konsep foto "ReVe Power 1"

22 November
Konsep foto "ReVe Power 2"

23 November
Konsep foto "ReVe Power 3"

27 November
MV Teaser

28 November
Perilisan album dan MV "Birthday"

Baca Juga: Kehlani Akan Gelar Konser di Jakarta 2023 dengan Harga Tiket Mulai Rp550 Ribu, Destin Conrad Jadi Pembuka

Rilisan mendatang merupakan album baru pertama Red Velvet dalam kurun waktu sekitar 8 bulan sejak mini album "The ReVe Festival 2022 - Feel My Rhythm" yang dirilis pada 21 Maret lalu.

Terkini, mereka tengah disibukkan dengan melanjutkan aktivitas individualnya. Seulgi merilis album solo pertamanya "28 Reasons'" dalam 8 tahun setelah debutnya pada 4 Oktober, dan Yeri merilis lagu duet "Nap Fairy'" dengan penyanyi Sam Kim pada Agustus.

Selain itu, Irene muncul di program entertainment "Irene's Work & Holiday". Joy muncul di "Somehow, All Diary" pada Kakao TV pada September. Semantara, Wendy bertemu pendengar sebagai DJ Radio di "Wendy's Young Street" SBS Power FM.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser CILPA FEST 2023 di Bekasi bersama Mahalini hingga Vierratale, Digelar Februari 2023

Red Velvet telah banyak menelurkan lagu-lagu yang menyegarkan seperti "Red Flavor", "Power Up", "Umpah Umpah", "Russian Roulette" dan "Feel My Rhythm'" hingga lagu-lagu dengan suasana yang intens seperti "Bad Boy" hingga "Psycho".


Irene, Seulgi, Wendy, Joy dan Yeri debut pada 2014 dengan fokus pada musik R&B kontemporer yang berorientasi pada dance pop dan rap.

Setelah perilisan mini album pertama "Ice Cream Cake," nama Red Velvet mulai naik daun sebagai salah satu artis internasional K-Pop populer.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Konser BLACKPINK di Jakarta Maret 2023, Lengkap dengan Denah Tempat Duduk

Rekor kesuksesan mereka berhasil menduduki puncak tangga lagu di Korea dan Amerika Serikat (AS). Disusul dengan "The Red" pada EP Rookie, dan "Red Summer" (2017), serta "ReVe Festival: Day 1" (2019).

***

 

Editor: Aimmatul Husna


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah