Cara Beli Tiket Konser 'Ora Sido Satru' di Malang, Dimeriahkan Denny Caknan hingga Happy Asmara

- 8 November 2022, 17:00 WIB
Informasi cara beli tiket nonton konser Ora Sido Satru
Informasi cara beli tiket nonton konser Ora Sido Satru /Instagram/@niankara.co,

 

MEDIA JAWA TIMUR - Konser musik "Ora Sido Satru" akan segera digelar bulan ini, pada 29 November 2022. 

Konser "Ora Sido Satru" berlokasi di DOME Universitas Muhammadiyah Malang. Pintu masuk area konser dibuka pukul 16.00 WIB. 

Happy Asmara hingga Denny Caknan akan memeriahkan konser "Ora Sido Satru" ini. Selain kedua pasangan tersebut bintang tamu lainnya, ada Duo Mlumah, Yudi Patra dan Vayz Luluk. 

Berikut daftar harga dan cara beli tiket nonton konser "Ora Sido Satru", dilansir Mediajawatimur.com dari laman Loket:

Baca Juga: Konser Denny Caknan di Berbagai Kota Bulan November 2022: Gresik, Semarang, hingga Malang

Harga tiket:
1. Presale 1 Tribun Bawah Rp180.000
2. Presale 1 Tribun Atas Rp160.000
3. Presale 2 Tribun Bawah Rp200.000
4. Presale 2 Tribun Atas Rp180.000
5. Presale 1 Sejoli Tribun (2 Tiket) Rp260.000
6. Presale 1 Sejoli Hall (2 Tiket) Rp300.000
7. Presale 2 Sejoli Tribun (2 Tiket) Rp300.000
8. Presale 2 Sejoli Hall (2 Tiket) Rp340.000

Baca Juga: Cara Beli Tiket Presale Nonton Konser Ujung-ujungnya Dangdut Banyuwangi Bersama Denny Caknan

Cara beli tiket

1.   Buka website Loket (Loket.com)
2.   Pilih Event konser musik "Ora Sido Satru"
3.   Pilih tiket dan jumlah tiket
4.   Klik ‘beli tiket’
5.   Isi data pembelian
6.   Lakukan pembayaran
7.   E-tiket bisa diterima melalui email, juga bisa melalui Whatsapp (WA)

Halaman:

Editor: Aimmatul Husna


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x