Cek Ketersediaan Tiket dan Aturan Nonton Konser Solo Batik Music Festival pada 1-2 Oktober 2022

- 1 Oktober 2022, 09:35 WIB
Tiket konser Solo Batik Music Festival bisa dipesan secara online maupun offline.
Tiket konser Solo Batik Music Festival bisa dipesan secara online maupun offline. /Tiket.com

MEDIA JAWA TIMUR - Konser Solo Batik Music Festival akan digelar pada 1-2 Oktober 2022 di Lapangan Pamedan, Pura Mangkunegaran, Surakarta.

Konser yang digelar selama dua hari ini akan dimeriahkan oleh berbagai musisi tanah air, di antaranya yakni D'Masiv, Raisa, Fiersa Besari, dan Tiara Andini.

Anda diwajibkan untuk membeli tiket terlebih dahulu jika ingin menyaksikan langsung konser Solo Batik Music Festival.

Baca Juga: Jadwal Konser Tulus Bulan Oktober 2022 di Berbagai Acara Musik, Ada di Bogor, Yogyakarta, Semarang, Bali

Bagi Anda yang sudah memiliki tiket, terdapat sejumlah aturan yang harus dipahami dan dipatuhi sebelum memasuki venue acara.

Ketersediaan Tiket

Saat ini, tiket untuk menyaksikan konser Solo Batik Music Festival masih bisa dipesan secara online melalui laman tiket dengan cara sebagai berikut:

1. Klik link ini.
2. Gulir ke bawah.
3. Pilih kategori tiket yang Anda inginkan dengan cara klik "Pilih Tiket".
4. Masukkan jumlah tiket yang ingin anda beli, kemudian klik "Pesan".
5. Isi formulir data diri Anda dengan lengkap dan benar, kemudian klik "Lanjutkan Pembayaran".
6. Pilih metode pembayaran yang tersedia.
7. Lakukan pembayaran atas pesanan tiket Anda dalam batas waktu yang ditentukan.
8. Anda akan menerima e-ticket melalui alamat email setelah berhasil melakukan pembayaran tiket.

Baca Juga: Cek Ketersediaan Tiket Festival LaguLaguan Hari Ini dan Besok: Apakah Masih? Hadirkan NOAH, Rossa, dan Lainnya

Selain pemesanan secara online, Anda juga dapat membeli tiket on the spot di lokasi acara pada hari digelarnya konser.

Penjualan tiket on the spot akan dibuka mulai pukul 12.30 WIB dengan harga tiket Rp200 ribu untuk satu hari.

Aturan Nonton Konser

Berikut aturan nonton konser Solo Batik Music Festival, dilansir Mediajawatimur.com dari Instagram @solobatikmusicfestival:

Baca Juga: Rundown Konser Solo Batik Music Festival pada 1-2 Oktober 2022: Ada Raisa, Fiersa Besari, dan Lainnya

• Hal yang dilakukan
1. Pengunjung wajib membawa e-ticket bagi pembelian tiket yang dilakukan secara online.
2. Pengunjung wajib membawa invoice barcode bagi pembelian tiket yang dilakukan secara offline.

3. Penonton disarankan untuk membawa obat-obatan pribadi.
4. Penonton diwajibkan untuk menggunakan masker dan hand sanitizer.

5. Pengunjung disarankan membawa uang yang cukup agar lebih mudah melakukan transaksi di venue acara.
6. Penonton disarankan untuk mengenakan pakaian yang bernuansa batik agar selaras dengan tema konser.

Baca Juga: Festival Musik Soundrenaline 2022 akan Hadir di Jakarta dan Dimeriahkan Musisi Internasional, Siapa Saja?

7. Usahakan ponsel anda dalam keadaan full charge dan anda membawa powerbank agar bisa mengabadikan momen konser dengan baik.
8. Pengunjung dimohon untuk membuang sampah di tempat yang sudah disediakan.

9. Pengunjung disarankan untul memakai sunscreen secara berkala.
10. Pengunjung wajib sudah menerima vaksin minimal dosis kedua.

11. Penonton diperbolehkan membawa rokok batangan maupun rokok elektrik.

Baca Juga: Festival Pasar Kaget di Malang Oktober 2022 Ada Vierratale, Coldiac hingga Yura Yunita, Ini Info Tiketnya!

• Hal yang dilarang
1. Tidak diperbolehkan membawa makanan dan minuman dari luar.
2. Tidak diperkenankan membawa hewan peliharaan.

3. Dilarang membawa barang yang mudah terbakar.
4. Dilarang membawa senjata tajam dan senjata api.

5. Tidak diperbolehkan membawa kamera profesional, tongkat selfie, dan sejenisnya.
6. Dilarang datang apabila belum mandi.

Demikian informasi ketersediaan tiket dan aturan nonton konser Solo Batik Music Festival pada 1-2 Oktober 2022.***

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

x