Jadwal Acara Indosiar Hari Ini 26 September 2022: Ada Liga 2, Mega Series Panggilan, hingga D'Academy 5

- 26 September 2022, 06:00 WIB
Indosiar akan menayangkan siaran pertandingan Liga 2 antara PSMS Medan dan Semen Padang.
Indosiar akan menayangkan siaran pertandingan Liga 2 antara PSMS Medan dan Semen Padang. /Vidio

MEDIA JAWA TIMUR - Pada Senin, 26 September 2022 hari ini, Indosiar akan menayangkan berbagai acara menarik untuk menghibur pemirsa mulai dari dini hari hingga malam.

Beberapa acara yang akan ditayangkan oleh Indosiar yaitu siaran Liga 2, Mega Series Panggilan, dan D'Academy 5.

Liga 2 menyajikan pertandingan antara PSMS Medan dan Semen Padang, yang akan disiarkan mulai pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Anime Tayang Bulan Oktober 2022: Chainsaw Man, Bleach, hingga To Your Eternity Season 2

Setelah siaran Liga 2, Indosiar akan menayangkan Mega Series Panggilan mulai pukul 18.30 WIB.

Mega Series Panggilan ini berkisah tentang sebuah keluarga yang memiliki kelebihan berupa firasat bisa merasakan apa yang akan terjadi.

Kemudian, setelah Mega Series Panggilan, Indosiar akan menayangkan D'Academy 5 hasil Top 24 grup 1 mulai pukul 20.30 WIB.

Baca Juga: Nonton NCT DREAM di Korean Wave 2022 Trans Studio Cibubur Mulai Rp675 Ribu, Simak Cara Beli Tiket!

Pada malam nanti, akan ada peserta yang tereliminasi dari grup satu yang telah tampil pada babak show di malam sebelumnya.

Selain ketiga acara tersebut, Indosiar hari ini juga akan menayangkan berbagai program menarik lainnya.

Berikut jadwal acara yang tayang di Indosiar hari ini, dilansir Mediajawatimur.com dari laman resminya:

Pukul 00.00-02.00 WIB: Mega Film Asia “Dragon Blade”.

Baca Juga: Nonton Legal Episode 8 Drama 'Little Women' Tayang Malam Ini 25 September 2022, Ini Spoilernya!

Pukul 02.00-04.00 WIB: Mega Film Asia “In The Line Of Duty 4”.

Pukul 04.00-04.30 WIB: Patroli Malam.

Pukul 04.30-06.00 WIB: Live Fokus Pagi.

Pukul 06.00-08.00 WIB: Siaran Ulang Mega Series Panggilan.

Pukul 08.00-10.30 WIB: Kiss Pagi. Program berita ter-Kiss dan terupdate seputar artis ternama tanah air yang dikemas secara lugas dan menarik.

Pukul 10.30-11.00 WIB: Live Patroli. Berita terkini seputar peristiwa kriminal, tindak kejahatan, orang hilang, hingga bencana alam.

Baca Juga: M Bloc Music Week Fest Jakarta 2022 Digelar 8 Hari, 4 Venue, dan Lebih dari 100 Musisi, Tiket Mulai Rp150 Ribu

Pukul 11.00-11.30 WIB: Live Fokus. Program berita aktual dan terkini tentang isu di tanah air, meliputi politik, sosial, budaya, dan lainnya.

Pukul 11.30-13.00 WIB: Kisah Nyata Spesial. FTV yang diambil dari kisah kehidupan pemirsa yang penuh konflik untuk memberikan pelajaran hidup.

Pukul 13.00-14.30 WIB: Pintu Berkah Siang. FTV yang berkisah tentang keberkahan hidup seseorang yang terus melakukan kebaikan meski diterpa ujian hidup berkali-kali.

Baca Juga: Kapan Konser Dewa 19 '30 Tahun Berkarya' di Jakarta Digelar? Ini Informasi Lengkap Mulai Jadwal hingga Tiket

Pukul 14.30-16.00 WIB: Suara Hati Istri. Kisah drama tentang problematika rumah tangga dari sudut pandang seorang wanita yang terinspirasi dari curahan hati para istri yang terzalimi.

Pukul 16.00-18.30 WIB: Live Liga 2 - 2022 ‘PSMS Medan vs Semen Padang’.

Pukul 18.30-20.30 WIB: Mega Series Panggilan.

Pukul 20.30-00.00 WIB: Live D'Academy 5 Top 24 grup 1 - result.

Baca Juga: Ishq Mein Marjawan 2 Tayang Mulai 26 September 2022 di Jam Berikut

Demikian informasi jadwal acara yang ditayangkan oleh Indosiar pada Senin, 26 September 2022 hari ini.

Disclaimer: Mediajawatimur.com tidak bertanggung jawab apabila terjadi perubahan jadwal acara oleh pihak Indosiar.*** 

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

x