Spider-Man: No Way Home Extended Cut Segera Tayang di Indonesia, Ini Jadwal Rilis dan Bioskopnya

- 23 Agustus 2022, 10:35 WIB
Tanggal perilisan Spider-Man: No Way Home Extended Version di bioskop Indonesia.
Tanggal perilisan Spider-Man: No Way Home Extended Version di bioskop Indonesia. /Instagram.com/ @spidermanmovie

MEDIA JAWA TIMUR - Sony Pictures mengumumkan jadwal perilisan ulang dari film blockbuster "Spider-Man: No Way Home" di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Film ketiga Spidey yang digarap Sony Pictures dan Marvel Studios ini akan merilis Extended Version yang disebut "The More Fun Stuff Version".

Tak hanya menampilkan adegan tambahan dari ketiga Spider-Man yakni Tom Holland, Tobey Maguire, dan Andrew Garfield, namun juga Daredevil yang diperankan Charlie Coxx.

Baca Juga: 27 Juni 2022 Hari Apa? Ulang Tahun Pemeran Spider-Man Tobey Maguire, dan Tokoh-Tokoh Berikut

Rencananya sebagaimana dipantau Mediajawatimur.com dari The Direct, versi terbaru ini akan menambah durasi sebanyak 15 menit dari durasi awalnya yakni 148 menit.

Awalnya, "Spider-Man: No Way Home" dirilis di bioskop berbagai penjuru dunia pada Desember 2021 lalu.

Setelah beberapa bulan tayang, film ini berhasil menghasilkan hampir 2 milyar dolar Amerika Serikat dan termasuk film terlaris tahun 2021.

Baca Juga: Tonton 3 Film Berikut Sebelum Doctor Strange in the Multiverse of Madness! Ada Spider-Man: No Way Home

Bahkan versi digital dari film pahlawan laba-laba ini juga berhasil memecahkan beberapa rekor.

Halaman:

Editor: Wardah Ulyana Wijaya

Sumber: The Direct Sony Pictures


Tags

Terkait

Terkini

x