Karakter-Karakter Penting dalam Film Black Panther: Wakanda Forever, Ada Shuri, Nakia, dan Lainnya

- 24 Juli 2022, 15:30 WIB
Ada karakter-karakter penting dalam Marvel Black Panther: Wakanda Forever.
Ada karakter-karakter penting dalam Marvel Black Panther: Wakanda Forever. /YouTube/Marvel Entertainment/Tangkapan layar YouTube.com/Marvel Entertainment

MEDIA JAWA TIMUR - Marvel rilis trailer perdana film “Black Panther: Wakanda Forever” untuk menunjukkan masa depan negara paling maju di MCU (Marvel Cinematic Universe).

Trailer "Black Panther: Wakanda Forever” dirangkai dengan lirik “We gonna be alright” lagu “Alright” dari Kendrick Lamar.

Video l memperlihatkan lingkungan perairan Wakanda, teknologi masa depan, dan kerumunan orang Wakanda yang berpakaian putih hadir pada sebuah pemakaman.

Baca Juga: Sosok di Balik Nama Gedung 'Sarinah', Film 'Mbok dan Bung' Menjadi Jawabannya

Tembok bermural tribute untuk bintang "Black Panther" Chadwick Boseman juga ditampilkan dalam trailer.

“Saya adalah Ratu dari negara paling kuat di dunia, dan seluruh keluarga saya kini telah tiada,” kata Ramonda yang dimainkan oleh Angela Bassett, dikutip Mediajawatimur.com dari trailer yang dibagikan Marvel.

Meskipun di akhir trailer terlihat sosok yang mengenakan kostum Black Panther, namun belum dijelaskan siapa sosok tersebut.

Baca Juga: Setelah Thor: Love and Thunder, Marvel akan Rilis Film Black Panther: Wakanda Forever, Berikut Jadwalnya

Sepanjang menonton trailer penggemar dibuat bertanya-tanya: siapa yang akan mengambil jubah Black Panther?

Sementara,berikut karakter-karakter penting di "Black Panther" yang kembali, seperti:

  • Shuri yang diperankan oleh Letitia Wright.
  • M'Baku yang diperankan oleh Winston Duke.
  • Nakia yang diperankan oleh Lupia Nyong'o.
  • Selain itu, ada Tenoch Huerta bergabung sebagai karakter Namor.

Namor bukan satu-satunya karakter baru yang datang ke MCU "Black Panther: Wakanda Forever" ada Dominique Thorn bergabung sebagai Riri Williams alias Ironheart.

Baca Juga: Penjelasan Ending dan Post Credit Scene Ms Marvel: Kenapa Kamala Khan Berubah Jadi Captain Marvel?

Setelah, bintang "Black Panther" Chadwick Boseman, yang memerankan T'Challa, meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker.

Presiden Marvel Kevin Feige telah menjelaskan bahwa peran T'Challa tidak akan diubah.

"Black Panther: Wakanda Forever" juga menghadirkan kembali karakter seperti Everett K. Ross (Martin Freeman), Ramonda (Angela Basset), dan Okoye (Danai Gurira).

Baca Juga: 3 Film yang Dikonfirmasi Tayang di Bioskop Indonesia Bulan Juli 2022: Ada Marvel 'Thor Love and Thunder'

Sekuel "Black Panther" masih mempercayakan Ryan Coogler di bangku sutradara, yang juga ikut menulis "Black Panther:Wakanda Forever" dengan Joe Robert Cole.

"Black Panther: Wakanda Forever" akan dijadwalkan tiba di bioskop pada 11 November 2022.***

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: YouTube Marvel Entertainment


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah