Harga Tiket Konser Boy Pablo di Jakarta dari yang Termurah hingga Termahal: Ada Presale dan Normal

- 28 April 2022, 13:45 WIB
Tiket konser Boy Pablo dijual mulai Jumat, 28 April 2022. Ada tiket presale dan normal.
Tiket konser Boy Pablo dijual mulai Jumat, 28 April 2022. Ada tiket presale dan normal. /Instagram @soypablo777/Instagram.com/@soypablo777

MEDIA JAWA TIMUR - Boy Pablo, band indie pop asal Norwegia akan menyelenggarakan konser di Indonesia pada tanggal 3 Desember 2022.

Rencananya, Boy Pablo akan menggelar konser di Hall Basket Senayan, Jakarta. Harga tiket konser pun sudah dirilis di akun Instagram @kultvizion.

Dipantau mediajawatimur.com dari Instagram promotor @kultvizion, harga tiket konser Boy Pablo dibagi menjadi 2, yakni harga presale dan harga normal.

Baca Juga: Info Peta Panggung dan Tiket Konser Boy Pablo di Indonesia: Dijual Jumat Ini dengan Harga Mulai Rp400ribuan!

Band yang dikenal lewat single berjudul "Everytime" dan "Losing You" ini akan menyapa penggemar di Indonesia setelah 2 tahunan dilarang menggelar konser.

Sedikit informasi bahwa Boy Pablo merupakan band yang terdiri dari 5 personil.

Nicolas Pablo Munoz sebagai gitaris dan vokalis, Gabriel sebagai gitaris, Eric Tryland sebagai pianis dan backing vokal, Henrik Amdal sebagai bassis, dan Sigmund Vestrheim sebagai drummer.

Baca Juga: Boy Pablo Resmi Umumkan Detail Tanggal dan Info Tiket Konser di Indonesia

Hingga saat ini, setidaknya Boy Pablo sudah mengeluarkan 6 single atau album mini yakni "Flowers" tahun 2016, 'Beach House Interlude" tahun 2016, "Roy Pablo EP" tahun 2017, tahun "Losing You" tahun 2018, "Sick Feeling" tahun 2018, dan "Wachito Rico" tahun 2020.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Instagram @kultvizion


Tags

Terkait

Terkini

x