Winner Gelar Konser Offline Usai 2 Tahun Vakum, Cari Tahu Info Tiketnya

- 18 Februari 2022, 23:45 WIB
WINNER 2022 CONCERT akan digelar 30 April hingga 1 Mei 2022 mendatang di Olympic Hall Seoul, Korea Selatan.
WINNER 2022 CONCERT akan digelar 30 April hingga 1 Mei 2022 mendatang di Olympic Hall Seoul, Korea Selatan. /Instagram @yg_ent_official

MEDIA JAWA TIMUR - Pada 18 Februari 2022, YG Entertainment agensi yang menaungi boy group asal Korea Selatan ini, resmi mengumumkan bahwa WINNER akan menggelar konser solo pertama mereka usai 2 tahun vakum.

Konser offline bertajuk 'WINNER 2022 CONCERT' akan digelar 30 April hingga 1 Mei 2022 mendatang di Olympic Hall Seoul, Korea Selatan.

Tiket konser 'WINNER 2022 Concert' mulai dijual pada tanggal 28 Februari untuk anggota fan club, dan 7 Maret untuk publik.

Baca Juga: Song Kang Adakan Live Fan Meet di Youtube, Fans Bisa Kirim Pertanyaan Langsung, Begini Caranya

Sedangkan tiket untuk streaming online akan dijual pada 8 Maret pukul 14.00 waktu Korea lewat Weverse Shop.

Seperti yang diketahui Korea Selatan telah menetapkan serangkaian aturan untuk konser offline yang digelar kala pandemi.

Masing-masing penonton diharuskan duduk dan menjaga jarak, dilarang makanan dan minuman ke dalam venue, serta tetap menggunakan masker setiap saat.

Baca Juga: ATEEZ Buktikan Bahwa Laki-Laki Bisa Pakai Rok dan Skincare, Sekaligus Ajak Kegiatan Sosial dengan Berdonasi

Tidak hanya itu, penonton tidak diperbolehkan untuk berteriak dan bersorak. Hanya diperbolehkan bertepuk tangan untuk memberikan reaksi.

Halaman:

Editor: Indramawan

Sumber: Instagram @yg_ent_official


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x