Makmum 2 Raih Rekor Muri karena Capai 1 Juta Penonton saat Pandemi, Sandiga Uno: Ini Sangat Fenomenal

- 24 Januari 2022, 16:30 WIB
Makmum 2 raih rekor MURI karena mampu capai 1 juta penonton di masa pademi. Hal itu sangat diapresiasi oleh Kemenparekraf Sandiaga Uno.
Makmum 2 raih rekor MURI karena mampu capai 1 juta penonton di masa pademi. Hal itu sangat diapresiasi oleh Kemenparekraf Sandiaga Uno. /Instagram.com/@titi_kamall

MEDIA JAWA TIMUR - Belum lama ini, film horor Makmum 2 telah mendapatkan rekor MURI sebagai film Indonesia pertama dengan satu juta penonton di masa pandemi.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) dan Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengapresiasi pencapaian film Makmum 2 tersebut.

Kehadiran film Makmum 2 ditengah-tengah masyarakat di saat pandemi saat ini membuktikan bahwa industri film tanah air telah bangkit kembali.

Baca Juga: Snowdrop Eps 14: Tanggal Rilis dan Ulasan tentang Rencana Besar Soo Ho untuk Hancurkan Nam Tae II

“Karena menurut saya ini sangat fenomenal ya, ditengah-tengah kelesuan di Industri perfilman, mencoba membuat program stimulus, pada pandemi saat ini,” kata Sandiaga Uno, dikutip Mediajawatimur.com dari Instagram pribadinya pada Senin, 24 Januari 2022.

Selain itu, Kemenparekraf yang akrab disapa Sandi itu, penasaran apakah sang produser sudah berpikir bahwa film Makmum 2 ini akan sukses dipasaran saat pandemi seperti ini.

"Selamat atas pencapaiannya. Apakah dari awal sudah berpikir akan sesukses ini?" tanya Sandi kepada Dheeraj Kalwani, selaku CEO dan Founder Dee Company serta Produser Makmum 2 tersebut.

Baca Juga: Lagu ‘Merasa Indah’ Tiara Andini Trending di YouTube, Berikut Liriknya: Semua Hilang dan Usai

Dheeraj Kalwani memaparkan bahwa pencapaian satu juta penonton untuk film "Makmum 2" sangat di luar dugaannya.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: ANTARA Instagram @sandiuno


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x