Spoiler Film One Piece Red yang Rilis 6 Agustus 2022: Ceritakan Shanks dan Karakter Perempuan Terbaru?

- 21 November 2021, 12:23 WIB
Film One Piece Red kemungkinan akan mengangkat kisah bajak laut rambut merah Shanks dengan karakter perempuan baru.
Film One Piece Red kemungkinan akan mengangkat kisah bajak laut rambut merah Shanks dengan karakter perempuan baru. /Tangkapan layar onepiece-film.jp

Menurut Oda, Taniguchi adalah orang pertama di dunia yang membuat Luffy sebagai karakter "hidup".

Luffy sendiri merupakan karakter utama yang memimpin Kru Topi Jerami mencari harta karun One Piece.

Baca Juga: Sinopsis Write Me a Love Song Diperankan Bio One, Kisah Penyanyi Mencoba Jatuh Cinta

Sedangkan, Shanks, karakter dalam One Piece Red adalah orang yang memberi pengaruh besar terhadap jalan hidup yang dipilih Luffy.

Red-Haired Shanks adalah kepala kru Bajak Laut Rambut Merah dan merupakan salah satu dari Empat Kaisar Dunia Baru, gelar yang diberikan kepada empat kapten bajak laut paling kuat yang tinggal di paruh kedua Grand Line.

Shanks juga pernah memberikan topinya kepada Luffy sang kapten.

Baca Juga: Spoiler dan Link Baca One Piece 1032 Terbaru: 'Pedang Kesayangan Oden'

Kapan Rilis di Indonesia?

Tanggal rilis di luar Jepang belum diumumkan, tetapi mengingat popularitas internasional One Piece yang besar, bisa jadi film tersebut akan dirilis di negara lain segera setelah pemutaran perdana di negara asal.

Sebagai informasi, Eiichiro Oda mengenalkan One Piece di tahun 1998, ketika pertama kali ditayangkan di halaman Weekly Shonen Jump Shueisha.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Twitter @WSJ_manga


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x