Boruto: Apakah Kurama Bisa Hidup Kembali? Ini Kemungkinan yang Bisa Terjadi

- 4 Oktober 2021, 13:40 WIB
Kurama mati setelah Naruto menggunakan Baryon Mode.
Kurama mati setelah Naruto menggunakan Baryon Mode. /Tangkapan layar IQIYI.com/ Boruto Naruto Next Generation

MEDIA JAWA TIMUR - "Boruto: Naruto Next Generation" kembali menjadi trending di berbagai media sosial karena episode terbarunya.

Cerita dalam "Boruto: Naruto Next Generation" episode 218 yang tayang 03 Oktober 2021 lalu mengisahkan kematian dari Kurama, sang rubah berekor sembilan.

Lantas banyak pertanyaan bermunculan mengenai kebenaran dari kematian sahabat Naruto tersebut, serta apakah Kurama bisa hidup kembali.

Baca Juga: Link Baca dan Spoiler Manga Boruto Chapter 63, Pertarungan Boruto dan Kawaki vs Code

Sebelumnya, Kurama bersama dengan Naruto menggunakan Baryon Mode dalam episode 217 "Boruto" untuk menghadapi Isshiki Otsutsuki.

Mode tersebut membutuhkan banyak sekali chakra, meski begitu kekuatan keduanya menjadi meningkat pesat.

Naruto berhasil mengimbangi Isshiki melalui mode itu hingga akhirnya ketua Kara itu bisa dikalahkan.

Awalnya, Naruto mengira bahwa dia akan mati bersama dengan Kurama setelah menggunakan mode berbahaya itu.

Baca Juga: Fakta Anime Boruto: Penjelasan Baryon Mode Naruto, Termasuk Kekuatan dan Kelemahannya

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Comic Book


Tags

Terkait

Terkini