Sony Ungkap Kemampuan Mengejutkan Venom di Post Credit Film, Ternyata Tersebar di Semua Universe?

- 2 Oktober 2021, 08:20 WIB
Terungkap Fakta Venom Ternyata Ada di Semua Universe.
Terungkap Fakta Venom Ternyata Ada di Semua Universe. /Instagram/@venommovie

MEDIA JAWA TIMUR - Asal-usul dan masa lalu Venom sebelum bertemu Eddie Brock (Tom Hardy) memang menjadi misteri terbesar dari seluruh proyek Marvel.

Film pertama, Venom 1, dijelaskan bahwa symbiote bermaksud untuk mengambil alih bumi dan menghidupkan jenisnya.

Dia juga ingin menjalin hubungan dekat dengan Eddie karena merasa memiliki kesamaan, yaitu sama-sama adalah seorang pecundang.

Baca Juga: Bocor Lagi Trailer Baru Spider-Man: No Way Home, Andrew Garfield Muncul, Tobey Maguire Masih Dirahasiakan?

Dilansir Mediajawatimur.com dari Screen Rant pada 1 Oktober 2021, sejarah ini akhirnya terungkap di post credit Venom: Let There Be Carnage.

Symbiote tampak menjelaskan sedikit tentang masa lalunya dengan mengatakan "80 miliar tahun cahaya pengetahuan sarang di seluruh alam semesta akan meledakkan otak kecilmu".

Dia lalu mengajak Eddie untuk melihat sedikit tentang apa yang telah mereka alami sebelumnya.

Baca Juga: Evolusi Kostum Spider-Man Tobey Maguire, Andrew Garfield, hingga Tom Holland, Pilih Mana?

Sayangnya, cerita belum tuntas, Eddie secara tiba-tiba dipindahkan ke MCU dan membuat sesi ceritanya berakhir.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Screen Rant


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x