Bocoran Suara Hati Istri Anjani 27 Agustus 2021: Azka Buta, Jihan Berhasil Mendapatkan Hati Ammar Kembali

- 27 Agustus 2021, 08:00 WIB
Mega Series Suara Hati Istri akan kembali tayang pada Jumat, 27 Agustus 2021.*
Mega Series Suara Hati Istri akan kembali tayang pada Jumat, 27 Agustus 2021.* //Tangkapan layar Instagram.com/@indosiar//

MEDIA JAWA TIMUR - Bocoran Suara Hati Istri Anjani pada tanggal 27 Agustus 2021 akan menceritakan tentang Jihan yang berhasil mendapatkan hati Ammar kembali.

Anak Jihan, Azka yang masih bayi terancam buta permanen setelah ditemukan bintik putih di matanya.

Jihan pun segera meminta Ammar untuk bertemu di rumah sakit. 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Hari Ini Jumat 27 Agustus 2021: Rencanakan Keuangan Hingga Hubungan Cinta

Dilansir mediajawatimur.com dari pratayang Suara Hati Istri Anjani Indosiar, dia meminta kepada Ammar untuk satu malam saja tinggal di rumahnya.

Jihan tak punya pilihan lain, karena sesuai perjanjian jika Azka buta, maka Ammar akan menceraikannya.

Sehingga, Jihan berusaha menggoda Ammar hingga akhirnya laki-laki itu akhirnya mau tidur di rumah Ammar. 

Baca Juga: Bocoran Suara Hati Istri Nur 27 Agustus 2021: Angga Kembalikan Aqilah, Ada Preman Mirip Naura?

Keesokan harinya, Anjani pergi ke rumah Jihan karena sudah semalam Ammar tidak pulang.

Namun, dia sangat terkejut saat Jihan mengatakan telah tidur bersama Ammar.

Anjani marah besar, Ammar semula telah berjanji tidak akan melakukan hal tersebut bersama Jihan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Leo Jumat 27 Agustus 2021: Keuangan dan Karir Berbeda dari Biasanya

Namun, Ammar ingkar janji kepada Anjani. Bahkan, Ammar meminta maaf dan memohon kepada Anjani.

Namun, Anjani yang sedang marah pun menolak dan memilih pergi. 

Jihan mengatakan kepada Anjani jika dia telah berhasil merebut suaminya kembali dalam pelukannya.

Baca Juga: Jihane Almira Ungkap Kesulitan Saat Memerankan Tokoh Amelia: Kompleks!

Anjani sangat kecewa karena Ammar telah ingkar janji kepadanya. 

Lalu bagaimana, akankah Jihan hamil lagi dan Ammar gagal untuk menceraikan Jihan untuk yang kedua kalinya?

Anda bisa menyaksikannya nanti malam, pukul 18.30 WIB, hanya di Indosiar.

***

Editor: Syifa'ul Qulub

Sumber: Indosiar


Tags

Terkait

Terkini