Hal-Hal yang Dilarang Dilakukan Saat Nonton Konser NCT 127 Neo City di Jakarta pada 5 November 2022

20 September 2022, 22:00 WIB
NCT 127 akan konser di Jakarta. Ada hal-hal yang dilarang dibawa penonton. /Instagram.com/@nct127

MEDIA JAWA TIMURBoy group ternama asal Korea Selatan, NCT 127, akan melanjutkan tur konser kedua mereka Neo City  - The Link di Jakarta.

Konser NCT 127 ini berawal di Seoul, Korea Selatan, Jepang, Singapura, Manila dan berlanjut di ibu kota negara Asia lainnya, termasuk Indonesia.

Neo City  - The Link di Jakarta bersama NCT 127 akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD pada tanggal 5 November 2022.

Baca Juga: Informasi Tanggal, Tempat, dan Syarat Penukaran Tiket Konser NCT 127 NEO CITY di Jakarta

Berikut ini hal-hal yang dilarang dilakukan pada saat konser NCT 127 Neo City  - The Link di Jakarta, dilansir Mediajawatimur.com dari laman Blibli:

1. Dilarang membawa makanan dan minuman dari luar ke lokasi acara.
2. Dilarang membawa kamera profesional dan semi-profesional/SLR/DSLR.

3. Dilarang melakukan aktivitas perekaman dan transmisi selama konser berlangsung.
4. Dilarang membawa kamera dengan lensa yang dapat dilepas, kamera video, alat perekam, dan kamera aksi.

Baca Juga: Syarat dan Ketentuan Nonton Konser NCT 127 'NEO CITY: JAKARTA – THE LINK' yang Digelar 5 November 2022

5. Dilarang menggunakan flash untuk fotografi.
6. Dilarang berjualan di dalam lokasi acara.

7. Dilarang menyebarkan pamflet, atau brosur apapun tanpa persetujuan dari Penyelenggara.
8. Dilarang membawa senjata dalam bentuk apapun.

9. Dilarang membawa cat dan peralatan cat ataupun pewarna dalam bentuk apapun.
10. Dilarang membawa dan bermain kembang api atau petasan.

11. Dilarang membawa benda-benda terlarang.
12. Dilarang membawa narkoba atau obat-obatan terlarang.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Nonton Konser NCT 127 'NEO CITY: JAKARTA – THE LINK' pada 5 November 2022

13. Dilarang membawa obat-obatan resmi, terkecuali dapat menunjukan resep dokter.
14. Dilarang membawa produk yang dapat membahayakan kesehatan manusia.

15. Dilarang membawa rantai besi.
16. Dilarang membawa alat yang dapat mengeluarkan sinar laser.

17. Dilarang membawa bendera atau benda-benda besar yang terbuat dari besi ataupun kayu.
18. Dilarang membawa payung ukuran besar.

19. Dilarang membawa pembalut wanita tanpa segel.
20. Dilarang membawa binatang.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser Korean Wave 2022 di Trans Studio Cibubur bersama NCT Dream pada 28 September 2022

21. Dilarang membawa alat pendingin.
22. Dilarang membawa alat pembuka botol.

23. Dilarang membawa tas ransel, koper, dan tas lainnya yang melebihi ukuran 20 cm x 30 cm. Tidak disediakan tempat penitipan barang di lokasi acara.
24. Dilarang membawa parfum semprot.

25. Dilarang membawa tripod untuk kamera.
26. Dilarang membawa bahan peledak atau mudah meledak.

27. Dilarang membawa pisau atau benda tajam lainnya.
28. Dilarang membawa barang yang dapat memunculkan nyala api atau kaleng semprot.

Baca Juga: Lirik Lagu Gold Dust – NCT 127 yang Rilis September 2022: Jal Ja Nae Dalbit, Iri Waseo Angyeo Gipsugi

29. Dilarang melakukan kegiatan bakar membakar.
30. Dilarang membawa senapan air maupun angin.

31. Dilarang membawa kursi.
32. Dilarang membawa dan mengoperasikan drone atau peralatan lain sejenis.

33. Dilarang membawa kantung tidur.
34. Dilarang merokok/vaping/rokok elektronik di area konser.***

 

Editor: Yuliana Kristianti

Tags

Terkini

Terpopuler