Lirik Lagu 'Kota Mati' NOAH yang Trending di YouTube: Semua Berakhir Disini, Tempatku Mulai Bermimpi

31 Agustus 2022, 13:40 WIB
NOAH baru saja merilis video musik 'Kota Mati', kini trending di YouTube /YouTube NOAH

 

MEDIA JAWA TIMUR – “Kota Mati” yang merupakan lagu tahun 2008 baru saja dibuatkan remake video musik oleh grup band NOAH yang baru dirilis pada 30 Agustus 2022

Musik video “Kota Mati” NOAH tersebut menempati trending ketujuh YouTube Musik dengan perolehan suka sebanyak 82 ribu dan ditonton oleh 1 juta pengguna YouTube dalam waktu 24 jam sejak dirilis. 

Musik video “Kota Mati” merupakan prekuel atau cerita sebelumnya dari musik video lagu “Tak Ada Yang Abadi” yang dirilis pada tahun 2008 oleh Peterpan.

Berikut ini lirik lagu “Kota Mati” – NOAH, dilansir Mediajawatimur.com dari YouTube NOAH OFFICIAL:

Baca Juga: Lirik Lagu Nala – Tulus yang Kini Masuk Trending Youtube Musik: Lama Nala Merasa Sulit Disuka

Warna seperti menghilang di kota ini

Hitam dan putih masa lalu

Telah membisu..

Telah membisu..

 

Semua berakhir disini...

Tempatku mulai bermimpi

Masih menangis disini

Langkahmu yang telah pergi

 

Udara kini berubah

Di kota mati....

Seperti kisah masa lalu kini membisu

Baca Juga: “Tiket Suargo” Cover Farel Prayoga Trending YouTube, Simak Lirik Lagu Beserta Terjemahan Bahasa Indonesia 

Coba dengar ku berbisik

Suara yang tak mengering

Hatiku mati disini

Terdiam dan tak mengerti...

 

Coba dengar ku berbisik

Suara yang tak mengering

 

Masih bertahan sisa mimpi - mimpiku di kota ini

Kini bertahan sisa mimpi - mimpiku di kota ini

 

Semua berakhir disini...

Tempatku mulai bermimpi

Hatiku mati disini

Terdiam dan tak mengerti...

Di kota ini

Di kota ini

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Andaikan Kau Datang’ Andmesh, OST Film Miracle In Cell No.7 

Dilansir Mediajawatimur.com dari YouTube NOAH, musik video “Kota Mati” menjelaskan isi dari lagu tersebut, di mana ada seorang gadis yang bernama Ladya yang merupakan fans besar Ariel Peterpan (saat ini NOAH).

Dia memiliki "Dunia Imajiner" yaitu sebuah kota kosong dimana di dunia tersebut hanya ada dirinya dan Ariel.

Ia selalu menonton konser paling depan dan ia merasa seperti memiliki keterikatan batin dengan Ariel.

Di sepanjang konser, ia merasa Ariel terus menatapnya. Namun ia kecewa saat menghadapi "Dunia Nyata".

Di “Dunia Nyata”, ternyata Ariel yang asli tidak mengenalinya, dan ia pun kecewa.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Rumah Kita' oleh Melly Goeslaw, Lesti, Nagita Slavina, dan Celine Evangelista Trending di Youtube!

Kekecewaan itu memicu dia kembali masuk ke dunia imajinernya, Ariel imajiner membisikan sesuatu ke wanita tersebut.

Ia harus "menyingkirkan" semua manusia nyata, termasuk Ariel yang asli supaya ia bisa bahagia selamanya dengan Ariel imajiner.

Demikian informasi mengenai lirik lagu dan penjelasan cerita dari musik video “Kota Mati” miliki NOAH.***

 

Editor: Aimmatul Husna

Sumber: YouTube NOAH OFFICIAL

Tags

Terkini

Terpopuler