Jakarta Town Festival Bakal Dimeriahkan HIVI! Hingga Vierratale, Berikut Informasi Lengkap Termasuk Tiket

16 Mei 2022, 21:40 WIB
HIVI! hingga Vierratale akan memeriahkan Jakarta Town Festival. /Instagram @jakartatownfest

MEDIA JAWA TIMUR - Jakarta Town Festival akan diselenggarakan pada tanggal 13 Agustus 2022 di Gambir Expo Kemayoran.

Gelaran festival musik offline ini membawa misi memperkenalkan tema besar acara, yaitu akulturasi budaya tradisional dan modern ibu kota.

Untuk itu, setelah Pre-Event yang terdiri dari Live Music dan Band Competition, acara dilanjut dengan Main Event yang terdiri dari Konser Musik, Pameran Karya Seni, dan Bazaar F&B.

Baca Juga: Prambanan Jazz Festival 2022 Tambah Penampilan Musisi: Ada Ardhito Pramono dan Trio Lestari

Adapun musisi yang akan tampil di antaranya adalah HIVI!, Vierratale dan masih banyak lagi.

Untuk informasi lebih lanjut, simak info selengkapnya berikut ini:

Jakarta Town Festival

  • Tanggal: 13 Agustus 2022 
  • Lokasi: Gambir Expo Kemayoran
  • Open Gate: 14:00 - 17:00
  • Event Time: 15:10 - 23:00

Baca Juga: Wow Rendy Pandugo dan Pamungkas Berkolaborasi dan Siap Rilis Single Baru!

Informasi Penting

  • Wajib sudah vaksin dan memiliki aplikasi peduli lindungi
  • Wajib untuk menggunakan masker selama acara berlangsung
  • Wajib untuk menjalankan protokol kesehatan selama acara berlangsung sesuai dengan peraturan yang berlaku

Baca Juga: Daftar Nominasi Billboard Awards 2022: The Weeknd Borong 17 Nominasi!

Syarat & Ketentuan

  • Penonton wajib mempunyai aplikasi peduli lindungi
  • Pembeli wajib mengisi data diri pribadi dengan benar saat memesan tiket
  • Penonton diharuskan membawa identitas pribadi
  • Penonton tidak diizinkan membawa makanan dan minuman dari luar
  • Penonton wajib untuk menjalankan protokol kesehatan selama acara berlangsung sesuai dengan peraturan yang berlaku
  • Disarankan untuk tidak membawa anak-anak dibawah umur 12 tahun
  • Penonton disarankan sudah melakukan vaksin booster terlebih dahulu
  • Penonton yang baru melakukan vaksin satu kali diwajibkan untuk melakukan PCR
  • Penonton yang baru melakukan vaksin dua kali diwajibkan untuk melakukan antigen
  • Peraturan vaksin yang tertera dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan peraturan dari pemerintah daerah

Baca Juga: Jadwal Konser Tulus di Jakarta Mei 2022, Ada Juga Maliq & D'Essentials, HiVi, Juicy Luicy, dan Feel Koplo

Tiket

  • Presale 1: Rp200.000
  • Early Bird (Sold Out): Rp116.000

Tiket resmi hanya dijual pada Tiket.com

****

Editor: Indramawan

Sumber: Instagram @jakartatownfest

Tags

Terkini

Terpopuler