7 Fakta Menarik Little Mom yang Mendunia: Tanpa Stuntman hingga Pemain Jalani Latihan Khusus

16 September 2021, 15:20 WIB
Serial Little Mom yang kini trending di berbagai negara memiliki fakta-fakta menarik. /Instagram.com/ @natashawilona12

MEDIA JAWA TIMUR - Serial WeTV berjudul "Little Mom" kini tengah populer meski baru menayangkan tiga episode pertamanya.

Selain trending di platform WeTV di 12 negara berbeda, seri tersebut juga menorehkan prestasi dengan menjadi trending di berbagai media sosial.

Semua pencapaian itu tidak terlepas dari fakta menarik yang dimiliki oleh tim produksi "Little Mom".

Baca Juga: Little Mom Semakin Mendunia, Kini Trending di 12 Negara Sekaligus!

Para pemainnya menjalani latihan khusus, sehingga adegan tidak ada yang menggunakan stuntman.

Berikut 7 fakta menarik terkait serial "Little Mom" yang saat ini tengah mendunia dan populer di kalangan anak muda:

1. Tidak menggunakan stuntman

"Little Mom" menceritakan kehidupan anak SMA yang di dalamnya ada anggota tim basket dan tim pemandu sorak atau cheerleaders.

Menariknya, semua adegan yang ada dalam seri itu tidak ada yang menggunakan pemain pengganti atau biasa disebut sebagai stuntman.

Baca Juga: Lirik Lagu OST Pembuka Serial Little Mom, Dunia Berdua dari Nabilah Ayu

Hal itu dibeberkan oleh Guntur Soeharjanto, sutradara seri tersebut saat konferensi pers pada 6 September 2021 yang dihadiri oleh Mediajawatimur.com.

Dia menyebut semua adegan dalam seri dilakukan langsung oleh para pemain dan tidak ada stuntman selama syuting berlangsung.

"Jadi tidak ada stuntman. Kita undang cheerleaders profesional lalu mereka latihan," ujarnya.

2. Pemain jalani latihan khusus

Pilihan tim produksi untuk tidak menggunakan stuntman itu mengharuskan pemainnya siap menjalani adegannya sendiri.

Baca Juga: Trending di 8 Negara, Pemain Little Mom dari Natasha Wilona hingga Al Ghazali Ucapkan Terima Kasih

Guna mendukung itu, tim produksi menyelenggarakan latihan selama sebulan atau workshop khusus untuk basket dan pemandu sorak.

Hal itu dibenarkan oleh Al Ghazali saat konferensi pers yang sama. Dia menyebut mereka menjalani workshop itu selama sebulan.

"Ada workshop basket sebulan, tiap minggu latihan," ungkapnya kala itu.

3. Pemain sempat cedera demi totalitas latihan

Pelatihan yang dijalani oleh pemain selama sebulan itu dilakukan dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Little Mom Episode 3: Yuda Pergi ke Jepang, Bagaimana Nasib Naura?

Mereka bahkan ada yang sampai mengalami cedera karena intensnya pelatihan yang dijalani.

Al Ghazali mengungkap jari tangannya sempat terkilir ketika latihan basket dalam sebulan itu.

Sementara, Sarah Tuff membeberkan badannya sempat membiru karena latihan cheerleaders yang dijalani.

Dia juga sempat merasa takut saat harus dilempar ketika latihan cheers itu, namun kelamaan dia bisa terbiasa dan menikmatinya.

Baca Juga: Daftar 11 Akun Instagram dan Peran dari Pemain Serial WeTV Little Mom, Ada Natasha Wilona dan Al Ghazali

4. Proses reading selama satu bulan

Proses reading atau pembacaan dan pendalaman naskah oleh para pemain ternyata memakan waktu yang tidak sebentar.

Natasha Wilona mengakui bahwa perlu waktu sebulan saat dia berdiskusi mengenai karakter Naura yang akan diperankannya.

Namun hasil dari kerja keras itu menurutnya terbayar karena akhirnya dia bisa memainkan karakter tersebut.

5. Pertama kali Natasha Wilona dan Teuku Rassya bekerja sama

Proyek seri ini merupakan pertama kalinya bagi Wilona dan Teuku Rassya untuk beradu akting bersama.

Baca Juga: Natasha Wilona Pernah Ditembak Harris Vriza, Begini Jawaban Mantan Verell Bramasta Itu

Tapi Teuku Rassya menyebut tidak susah membangun chemistry dengan aktris tersebut karena Wilona sudah memiliki banyak pengalaman.

"Wilona jam terbang sudah banyak, tidak terlalu sulit. Kita sama-sama menjalankan pendalaman karakter," ujarnya dalam konferensi pers yang sama.

6. Ceritanya berbeda dengan film perempuan hamil di luar nikah kebanyakan

Rocky Soraya, produser seri tersebut mengatakan bahwa ada nuansa baru yang dibawakan oleh "Little Mom".

Baca Juga: Syuting Serial Little Mom, Natasha Wilona Ungkap Tantangan yang Dialami

Menurutnya tidak seperti cerita kebanyakan, mereka tidak hanya memfokuskan cerita saat tokoh Naura sedang hamil.

Namun mereka juga membahas beberapa tahun dalam kehidupan perempuan itu atau mencakup timeline karakter yang lebih panjang.

7. Trending di 12 negara

"Little Mom" berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan yakni trending melalui platform WeTV di 12 negara berbeda.

Ke-12 negara tersebut berasal dari berbagai benua, tidak hanya Asia saja tapi juga Amerika dan Eropa.***

Editor: Yuliana Kristianti

Tags

Terkini

Terpopuler